Wuyang Honda menjual CGX150 seharga 10.580 yuan atau Rp22,72 juta

Tren sepeda motor bergaya klasik berkapasitas kecil semakin merebak di mana-mana. Di Tiongkok, Wuyang Honda baru menjual CGX150 seharga 10.580 yuan atau Rp22,72 juta. Angka ini setara dengan Honda CB150 Verza CW yakni Rp22,79 juta di Indonesia. Kalau dilihat dari tampilan begitu menggoda. Apalagi perpaduan cat rangka hitam, berikut sentuhan kromium, bikin kesengsem. Kesan jadul era 80-an begitu kental.

 

Paling suka melihat knalpot besar berbalut lapisan kromium dari pangkal leher (header) sampai ujung. Walau mesin cuma 155 cc tapi secara visual berasa motor besar. Warna ini menjadi tampak kontras, sebab segelondong enjin disempot cat hitam glossy, termasuk bagian rangka. Kemudian suspensi belakang dual shock juga dibuat mengilap bersama behel belakang.

Lantas lapisan kromium juga dibubuhkan di spakbor depan belakang, spion, tutup tangki guna menekankan kesan vintage. Jok motor berwarna hitam dibuat merata agar nyaman saat diajak berkendara jauh. Sisanya beberapa bagian sebagai penanda motor modern ialah kluster instrumen mekanis plus LCD. Bisa menampilkan aneka informasi kendaraan. Mulai dari putaran mesin, kecepatan, volume bensin dan engine check. Lampu depan dirancang membulat, namun diberi DRL plus penggunaan LED. Pas, kalau diajak dipakai sebagai motor harian sekaligus bagian penunjang gaya hidup.

 

 

Honda CGX150

 

Beralih ke jantung pacu milik Honda CGX150. Ia memiliki sistem pengabutan bahan bakar injeksi (PGMFi). Rasio kompresi ruang bakar 9,5:1 dan ukuran diameter kali langkah 57,3 x 57,8 mm. Tenaga puncak dihasilkan piston tunggal mencapai 8,8 kW di 7.500 rpm plus torsi maksimal 12,5 N pada 5.500 rpm. Berdasar data pabrikan, ia sanggup mendaki jalan tanjakan 30 derajat. Adapun kecepatan tertinggi diraih sampai 98 km/jam.

By artikel

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *