CARIINFOBDG – Laporan Talent Acquisition Insights 2024 oleh Mercer Mettl mencatat 69% perusahaan di Indonesia setop rekrut karyawan pada 2023, angka ini lebih tinggi dibandingkan rata-rata global sebesar 50%.

“Hal ini didorong karena kekhawatiran akan Pemutusan Hubungan Kerja [PHK],” demikian isi laporan yang dikutip Rabu (24/4). Adapun, di antara perusahaan-perusahaan ini, organisasi besar menyumbang 67% dari pembekuan perekrutan. Industri perbankan, perhotelan, dan farmasi menjadi tiga sektor teratas di Indonesia yang membekukan perekrutan pekerja pada 2023. Laporan tersebut juga mengungkapkan sebanyak 23% perusahaan di Indonesia melakukan Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) pada 2023, dibandingkan dengan rata-rata global sebesar 32%.

Pada laporan yang sama, dilaporkan bahwa 75% perusahaan di Indonesia memandang kemahiran kecerdasan buatan (AI) sebagai keterampilan yang tidak terpisahkan.

Pengaruh AI dan otomatisasi terhadap peran pekerjaan di berbagai industri diperkirakan akan terus berlanjut. Misalnya, para pemimpin SDM percaya bahwa pekerjaan seperti pemasaran email (60%) dan eksekutif layanan pelanggan (48%) memiliki risiko tertinggi untuk menjadi usang dan kemungkinan besar akan digantikan oleh AI.

Sumber: bisnis.com

Bisnis! #bisniscom #ekonomi #finansial #sosial #hukum #kabar24 #market #keuangan #investasi #saham #phk #layoff #indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *