Jakarta – PT Surya Citra Media Tbk (SCMA), entitas media di bawah naungan Grup Emtek, akan membagikan dividen final sebesar Rp 18 per saham untuk tahun buku 2024. Pembagian ini mengikuti dividen interim sebelumnya sebesar Rp 5 per saham yang telah diberikan kepada para pemegang saham.

Secara keseluruhan, SCMA membagikan dividen sebesar Rp 23 per saham. Dividen tersebut bersumber dari laba bersih tahun buku 2024 dan sebagian dari laba ditahan perusahaan.

Rencana pembagian dividen final ini telah disetujui dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada Senin (28/4/2025).

Selain membagikan dividen, SCMA juga menyisihkan Rp 1 miliar dari laba bersih sebagai cadangan wajib, sesuai ketentuan Pasal 70 Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas.

Pada perdagangan Senin (28/4) pukul 11.20 WIB, saham SCMA tercatat berada di level Rp 214 per saham. Dengan harga tersebut, dividend yield final SCMA mencapai 8,41%, menjadi salah satu yield menarik di sektor media.

Sebelumnya, SCMA juga mengumumkan rencana belanja modal (capital expenditure/capex) sebesar Rp 250 miliar pada tahun 2025, yang akan digunakan untuk pengembangan studio baru dan peningkatan infrastruktur produksi.

Dengan langkah ini, SCMA mempertegas komitmennya untuk tetap memberikan nilai tambah kepada pemegang saham di tengah upaya ekspansi bisnis ke depan.

By Luthfan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *